Dari 3 (tiga) jalur masuk perguruan tinggi negeri tahun ini, Unand telah menyelesaikan dua diantaranya, yaitu Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), dengan kuota minimal 40% dari daya tampung dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dengan kuota minimal 30% daya tampung. Yang terakhir,yang saat ini sedang berlangsung, adalah seleksi melalui Ujian Mandiri dengan kuota maksimum 30% dari daya tampung.
Sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan bahwasanya proses pendaftaran online akan berakhir hari Jum'at tanggal 22 Juli 2016. Sedangkan ujian akan dilaksanakan pada tanggal 24 Juli 2016, atau 3 hari lagi dari sekarang. Oleh karena itu kepada para calon peserta dihimbau untuk segera mendaftar, atau bagi yang sudah mendaftar segera mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian. Karena bagaimanapun juga Jalur Mandiri ini merupakan kesempatan terakhir bagi calon mahasiswa untuk masuk ke perguruan tinggi tahun ini. Untuk informasi selengkapnya terkait dengan jadwal dan pembiayaan silahkan klik pada link berikut :