Penambahan dokumen publikasi ini memberikan peluang kepada penulis lain untuk bisa menyitir publikasi ilmuwan tersebut. Namun sering kali Google tidak menemukan publikasi dengan beragam penyebab. Bisa saja publikasi itu adalah publikasi cetak yang tidak pernah didaringkan. Atau publikasi itu tidak bisa ditemui Google karena aplikasi penyimpannya tidak "berbicara" dengan Google. Masih banyak peluang kejadian lain, sehingga publikasi tidak ditemui oleh Google, dan pada profil di Google Scholar tidak bisa ditampilkan.
Publikasi yang diindeks oleh Scopus, Web of Science, IEEE, DOAJ dan sejenisnya, biasanya sudah langsung ditemukan oleh Google, sehingga tidak diperlukan kerja ekstra dari sisi penulis.
Untuk mengatasi kondisi ini, Google juga memberikan kemudahan bagi ilmuwan dengan menyediakan fasilitas penambahan publikasi secara manual. Berikut adalah langkah yang bisa diikuti untuk keperluan tersebut.
untuk lebih lengkap silahkan download Final Pedoman Publikasi